Jumat, 20 Februari 2015

PSS Dapatkan Pelatih Berlisensi AFC





Siswanto Kancil Saat Seleksi Pemain PSS


                   Berita PSS - Setelah mundurnya Siswanto Kancil , manajemen PSS Sleman cepat merespon .  Manajemen PSS telah mengantongi nama yang akan mengisi kekosongan di kusi pelatih . Rencana pelatih anyar PSS ini akan mulai bergabung pada sabtu (21/2) saat PSS beruji coba dengan Persiba di Maguwo.

                   " Kita sudah mendapatkan pengganti, Sabtu sudah datang dan sudah mendampingi tim, mungkin bisa dari tribun atau dari bawah (Bench, red) , Track recordnya bagus, mantan pemain Timnas juga. Selain itu juga pernah membawa tim berprestasi," tutur Direktur Teknik PSS Sleman Arif Juli Wibowo. Namun Arif enggan mengungkapkan nama pelatih yang akan menjadi suksesor Siswanto Kancil tersebut.

                    Saat beruji coba dengan Persiba, pelatih baru PSS ini diharapkan mampu melihat permainan PSS. Walaupun sebelumnya pelatih ini telah di berikan pengetahuan tentang kondisi PSS yang sekarang . 

                    Pelatih baru PSS baru ini diharapkan mampu  memberian prestasi sesuai dengan ekspetasi Manajemen dan Suporter PSS. 

                     Kemunduran Siswanto Kancil sendiri tidak mengherankan , karena banyaknya tuntutan untuk mundur dari suporter PSS ( BCSdanSlemania ) , pasca hasil uji coba yang kurang memuaskan . Puncaknya saat bermain di Maguwo menghapapi Persinga Ngawi , Teriakn untuk meminta mundur keras diteriakkan oleh BCS dan Slemania . 


Siapakah Pelatih baru PSS ini , kita tunggu besuk sabtu